Minggu, 16 Maret 2014

Ikan-Ikan yang Berbentuk Unik dan Aneh

Kali ini gue akan post tentang beberapa ikan-ikan yang punya bentuk unik dan aneh, dan yang pastinya bukan kayak ikan-ikan yang biasa Lo makan dirumah, seperti ikan tongkol, ikan gabus, ikan asin, hiu sekalian (kalo Lo bisa makan, wkwk..).


Yaudah.. Daripada makin nggak jelas, ini dia ikan-ikan yang berbentuk unik dan aneh, let's see..


Axolotl


Image and video hosting by TinyPic


Ikan ini adalah jenis salamander yang menghabiskan hidupnya dalam bentuk larva. Kadang-kadang ikan ini disebut sebagai "Ikan Berjalan Meksiko" karena ia terlihat seperti ikan yang memiliki tangan dan kaki. Namun, Axolotl sebenarnya tidak sejenis ikan, tetapi sejenis salamander yang ditemukan di Mexico City. panjang Axolotl bisa mencapai 30 cm, namun ukuran rata-rata hanya 15 cm. Warna tubuh mereka pirangan kehitaman atau cokelat rata-rata dan lebih banyak yang albino dengan warna pink. Hewan lucu ini memiliki insang yang berada di luar tubuhnya. Insang tampaknya berada di samping kepalanya sehingga sepintas terlihat seperti tanduk.Orang Timur sering menciptakan sebuah fantasi yang berhubungan dengan legenda naga, sehingga mereka sering disebut sebagai ikan naga. Axolotl kadal termasuk yang memiliki umur panjang, Axolotl bisa hidup sampai 10-15 tahun dan dapat tumbuh hingga 60cm.


Red Lipped Batfish


Image and video hosting by TinyPic


Ikan ini terlihat seperti memakai lipstik dan hidup di perairan Kepulauan Galapagos. Red Lipped Batfish merupakan perenang yang buruk, sehingga ia menggunakan sirip dadanya untuk berjalan di dasar laut. Ketika mulai tumbuh dewasa, sirip punggung ikan ini akan bersatu dengan tulang belakangnya sehingga akan terlihat menarik bagi mangsanya.


Barreleye Fish


Image and video hosting by TinyPic


Ikan ini memiliki kepala transparan yang cembung dan berisi cairan bening. Bagian pangkal mata dan organ dalam kepalanya terlihat jelas dari luar. Terdapat dua gundukan warna kuning kehijauan seperti setengah kuning telur di belakang pangkal mata. Kedua benda itu diyakini berfungsi sebagai mata. Dengan ukuran siripnya yang besar, membuat dia tetap seimbang. Dia hidup tepat di batas terbawah kemampuan sinar matahari menembus kedalaman laut. Pada posisi tersebut membuat ikan ini tak terlihat dengan jelas oleh hewan-hewan di sekitarnya. Hewan pemangsa maupun mangsanya sendiri yang bersembunyi di atas tidak bisa melihatnya. Namun ikan ini mampu melihat keatas karena matanya dapat diputar lurus ke depan ataupun ke atas.


Ocean Sunfish


Image and video hosting by TinyPic


Ocean Sunfish atau lebih dikenal dengan ikan mola mola adalah Osteichthyes (ikan bertulang) terberat yang diketahui. Berat rata-rata ikan dewasa sekitar 1 ton. Ikan ini hidup di kawasan beriklim tropis dan berair hangat di seluruh dunia. Ikan ini terdiri dari ekor dan kepala yang panjangnya dapat mencapai tiga kali panjang ekornya. Seluruh tubuhnya benar-benar rata. Ikan Sunfish betina adalah vertebrata yang mampu menghasilkan telur paling banyak. Benih Sunfish berbentuk seperti buntalan mini dengan sirip dan duri di sekitar tubuhnya yang akan menghilang ketika ikan ini tumbuh dewasa. Makanan utama Sunfish adalah ubur-ubur, selain itu Sunfish juga memakan plankton, cumi-cumi, crustacea, ikan-ikan kecil, larva ikan, dan belut. Namun karena nutrisinya yang tidak mencukupi, maka Sunfish harus makan dalam jumlah besar agar dapat tumbuh dan berkembang. Sunfish dapat menarik dan mengeluarkan air dari mulutnya yang kecil untuk menghancurkan makanannya.


Blobfish


Image and video hosting by TinyPic


Blobfish (Psychrolutes marcidus), adalah ikan laut dalam dari keluarga Psychrolutidae ini mendiami perairan dalam lepas pantai daratan Australia dan Tasmania, ikan ini jarang terlihat oleh manusia. Blobfish tinggal di kedalaman antara 600–1,200 m, di mana tekanan beberapa kali lebih tinggi dari pada permukaan laut, yang memungkinkan tubuhnya bisa terapung tubuhnya terapung di permukaan air laut. Sebaliknya, daging ikan ini memiliki massa jenis yang lebih ringan dari air, hal ini memungkinkan ikan untuk melayang di atas dasar laut tanpa mengeluarkan energi untuk berenang. Blobfish memakan invertebrata seperti kepiting dan pena laut. Penampakan morfologi ikan ini terlihat sangat aneh karena tubuhnya yang sangat lunak seperti agar-agar dan bentuk muka yang lebih mirip seperti monster dengan tonjolan bagian depan muka yang panjang seperti hidung dan memiliki mulut yang lebar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar